Minggu, 24 Januari 2016

Fat Angel


Cici dan boy punya nama khusus dari saya saat saya meledek mereka, begitupun saya mendapat nama khusus dari mereka. Fat Angel. Yup itulah nick name saya dari ke cheeky monky dan cheeky mbek saya ini. Kenapa bisa jadi fat angel?? Yah ceritanya bisa lihat di bawah ini. 

"Dasar nih the cheekiest ba ba bleketek angel in the whole world" kata saya sembari belaga marah ke si boy yang selalu menggodain saya. "Nih juga the silliest mbek angel on earth" ledek saya ke si cici yang juga lagi ikutan si boy ngegodain saya. 

Yup...sejak saya menceritakan Bertemu Malaikat kepada mereka hampir 3 tahun yang lalu...saya sering menggunakan istilah angel atau malaikat ini kepada mereka. Tapi tentunya dengan embel-embel sembari meledek sebagai cara untuk bisa lebih mendekatkan diri dengan mereka. Tentu saja senang dan bahagia sekali bisa mempunyai 2 orang teman yang bisa di ajak bermain, saling menggoda, saling ber silly ria, dsb.

Yang membuat setiap hari selalu berwarna karena kehadiran mereka. Dari yang kadang membuat marah karena berantem setiap hari, membuat tersenyum karena melihat dan mendengar mereka saling berargumentasi dan tidak mau kalah satu sama lainnya, merasakan hangatnya cinta mereka setiap kali mereka memeluk,mengatakan sayang dan memberkati saya di saat malam sebelum mereka tidur dan juga komen atau kritikan mereka buat saya setiap harinya. 

"Jadi malaikat yang baik adalah malaikat yang bisa marahin atau kritik kamu di saat kamu salah, menghibur kamu di saat kamu sedih, memotivasi kamu di saat kamu jatuh, mendorong kamu biar kamu bisa lebih baik, bisa funny, silly, cheeky dsb...biarpun malaikatnya fat kayak daddy" saya mendeskirpsikan malaikat kepada mereka sembari merefer ledekan mereka kepada saya yang tentunya membuat mereka senang karena bisa menambah daftar nama ledekan untuk daddynya sebagi funniest fat angel mereka. 

Beruntungnya si cici dan boy bisa ketemu fat angel setiap hari yahhhhhh :) :)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar